TerasPost.id, Bitung- Nama Lady Joke Lumantow sudah tidak asing ditengah masyarakat kota Bitung, Sulawesi Utara. Kedekatannya sudah terjalin erat sejak dirinya mendeklarasikan diri untuk membangun kota Bitung lewat sektor perikanan
Melalui pengalaman dirinya dibidang industri perikanan, membuatnya mampu melihat dan merasakan suka duka para nelayan di kota Bitung
Untuk itu, Lady Joke Lumantow maju memberanikan diri sebagai caleg Partai Demokrat untuk memperjuangkan nasib dan kesejahteraan yang lebih baik bagi nelayan
Seperti yang disampaikannya dalam orasi saat kampanye Partai Demokrat di Lapangan Incoascu, Kecamatan Maesa. Rabu kemarin(10-04-2019), Lady mengaku terjun ke dunia politik sebagai sarana untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat kota Bitung khususnya para nelayan
" saya maju sabagai caleg bukan untuk mencari nama atau kedudukan apalagi gaji. Saya maju semata untuk mengabdikan diri kepada masyarakat kota Bitung terutama para nelayan." Kata Lady
Caleg Dapil Madidir-Girian nomor urut Dua ini berharap dukungan agar mampu bertarung pada Pemilu 17 april 2019, sebagai sarana untuk kesejahterakan nelayan di kota Bitung
" saya bukan siapa-siapa, hanya wanita biasa yang puluhan tahun berkecimpung dengan nelayan di kota Bitung. Dan saya punya kerinduan memperjuangkan kesejahteraan nelayan lewat jalur politik." tutur Lady saat berorasi dalam kampanye Terbuka
Diakhir orasinya Lady menyampaikan, " saya mohon dukungan agar bisa memperjuangkan kesejahteraan nelayan di DPRD kota Bitung. Jangan lupa tanggal 17 coblos nomor dua demi kesejahteraan nelayan kota Bitung." tutup Lady didepan ribuan massa pendukungnya
(*)